Setting Printer Mini

Setting Printer Mini (Bluetooth)

Panduan ini khusus untuk pengguna Android

Untuk melengkapi fitur keagenan pulsa di portal pulsa, kami menambahkan fitur cetak struk mini agar pelanggan Anda semakin puas atasa pelayanan di kios Anda. Hanya dengan sekali klik saja struk sudah bisa langsung tercetak pada printer bluetooth mini. Namun agar berjalan dengan semestinya, pertama kali (hanya sekali) Anda harus melakukan setting printer bluetooth mini pada hp Android Anda. Berikut caranya

Pertama :: Memilih tipe printer

  1. Anda dapat membeli mini printer di marketplace contoh shopee klik disini
  2. Pilihlah printer mini bluetooth dengan ukuran kertas 58mm
  3. Beli juga kertas tambahan untuk persediaan dengan ukuran 58mm

Kedua :: pairing printer dengan android

  1. Hidupkan power printer bluetooth
  2. Buka Setting pada device Android Anda - Pilih bluetooth - Lalu hidupkan bluetooth

  3. Scan untuk mendeteksi perangkat printer
  4. Jika sudah terdeteksi, lalu tekan nama printer Anda

  5. Jika diminta memasukkan PIN printer silakan masukkan pin standar 1234 atau 0000
  6. Selesai, Seharusnya printer bluetooth sudah ter-paired dengan Android Anda

Ketiga :: install aplikasi tambahan

  1. Install aplikasi printer bluetooth KLIK DISINI


  2. Buka Aplikasi 'Bluetooth Print' yang telah diinstall tadi


  3. Pilih bahasa yang diinginkan (Contoh: bahasa indonesia)


  4. lalu tekan tombol 'Tambahkan Entri' - pilih close (X)


  5. lalu tekan tombol bergambar (Setting)


  6. Pilih 'Situs Web / Browser Cetak'


  7. Pilih 'Mencetak+Menutup', Centang 'Memungkinkan', Lalu tekan 'menyimpan'


  8. Ijinkan / Allow Aplikasi mengakses media


  9. Selesai printer Anda siap digunakan

Ketiga :: Cara Mencetak dengan sekali tekan

  1. Tekan Pilihan 'struk' pada transaksi
  2. Pilih 'Cetak struk mini'
  3. Jika muncul pilihan printer, pilih printer yang Anda pairing tadi.